Rabu, 28 Januari 2015

Posisi Anyar di Persija, Bambang Pamungkas Kini Pelayan Kabayev

Bambang Pamungkas  menjalani peran baru di Persija Jakarta . Dalam skema racikan pelatih Tim Macan Kemayoran, Rahmad Darmawan, Bepe ditempatkan sebagai penyerang lubang Yevgeni Gennadyevich Kabayev.
 
Posisi baru Bambang Pamungkas terlihat dalam dua laga turnamen pemanasan Trofeo Persija pada Minggu (11/1). Bepe yang selama ini cenderung bermain sebagai target man beralih peran sebagai penyerang pantul. Ia melayani Kabayev yang jadi poros serangan Persija dengan skema 4-2-3-1 dan 4-1-4-1.
Bagaimana perasaan Bepe dengan perubahan posisinya? "Di turnamen pramusim kami masih mencari bentuk permainan terbaik. Seluruh pemain berdaptasi dengan strategi yang diterapkan pelatih," kata Bambang.
Striker berusia 34 tahun tersebut tipikal pemain yang taat taktik. Ia rela berkorban demi kepentingan tim. Hal itu bisa dilihat saat membela timnas di Piala AFF 2010. Ia menjadi kapten Tim Merah-Putih dengan status sebagai pemain pelapis.

Berkaitan dengan kinerja lini depan Persija, Rahmad Darmawan merasa belum puas. Baik Bepe atau Kabayev terlihat belum nyetel. Keduanya belum unjuk produktivitas. "Akan tetapi saya tidak terlalu khawatir dengan situasi ini. Wajar jika masing-masing pemain saling menjajaki. Saya juga punya banyak opsi di lini depan. Selain Bambang dan Kabayev saya masih punya Greg Nwololo serta Stefano Lilipaly. Tugas utama saya menyatukan seluruh potensi yang ada menjadi kekuatan optimal," papar Rahmad.

#SalamBepelovers20
#Follow : @BepeNews

Minggu, 18 Januari 2015

Kabayev Gantikan Posisi Bambang Pamungkas

Rahmad Darmawan, Manajer Persija Jakarta, mengatakan akan melakukan perombakan pemain pada laga kedua penyisihan Grup A SCM Cup 2015 kontra Persebaya Surabaya yang digelar di Stadion Haji Agus Salim, Padang, Senin (19/1/2015).

Berdasarkan catatan daftar susunan pemain yang diperoleh dari panitia pelaksana, Yevgeni Kabayev tidak dimasukkan dalam daftar starting line-up, ia duduk dibangku cadangan bersama dengan Stefano Lilipaly.
Rencananya, Kabayev akan menggantikan kapten Bambang Pamungkas pada babak kedua untuk mematangkan penyerangan. RD menyebut pemain lini depan perlu mendapatkan ruang lebih banyak untuk meningkatkan efektivitas serangan.
 
"Kabayev memang sengaja saya mainkan lebih banyak, makanya dia saya berikan waktu penuh. Dia nanti akan saya gantikan dengan Bepe agar tidak terlalu keletihan," ungkapnya di Hotel Ibis, Padang.

#SalamBepelovers20
#Follow : @BepeNews

Bambang Pamungkas : Persija Jakarta Adalah Rumah Ku

Bomber yang kerap disapa Bepe itu mengaku senang bisa kembali berkostum Persija.

Bambang Pamungkas mengungkapkan alasannya kembali ke Persija Jakarta . Striker yang kerap disapa Bepe itu juga merasa bahagia bisa berkostum Macan Kemayoran lagi musim depan.

Musim lalu, Bepe memperkuat Pelita Bandung Raya (PBR) dan mencetak sepuluh gol dari 24 laga di Indonesia Super League (ISL) . Namun, dia memutuskan kembali ke Persija dengan kontrak tiga tahun.
"Persija Jakarta adalah rumahku. Selalu menyenangkan bisa kembali ke sini. Semoga kami bisa mengembalikan kejayaan Persija," tutur Bepe, dalam peluncuran jersey anyar Persija di JIEXPO, Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (23/12).

Sejak mengawali karier bersama Persija pada 1999 silam, Bepe sempat menjadi ikon klub hingga hijrah ke klub Malaysia, Selangor FC pada 2005. Hanya dua musim, Bepe pun kembali ke Persija pada 2007.
Bepe meninggalkan Persija pada 2012 lalu lantaran persoalan gaji. Mantan penyerang tim nasional Indonesia itu sempat vakum hampir satu tahun dari sepak bola sebelum memutuskan berkostum PBR

#SalamBepelovers20
#Follow ; @BepeNews